Yayasan Kartika Jaya Kodim 0833 Kota Malang Gelar Vaksinasi Pelajar SD

Rabu, Februari 9, 2022 Oleh: Admin

Reportasemalang – Malang, serbuan vaksinasi Covid-19 untuk pelajar masih terus dilakukan di Kota Malang.

Kali ini vaksinasi Sinovac untuk anak usia 6-11 tahun digelar di dua SD, yaitu SD Kartika IV-6 dan IV-7 Malang pada Rabu (9/2).

Kegiatan Vaksinasi Sinovac Dosis 2 Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0833 Cabang IV Brawijaya
menggandeng Tim Vaksinasi dari Denkesyah Malang sebanyak 12 orang dipimpin Kapten (K) Ckm Hesti.

Komandan Kodim 0833/Kota Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona, SE, MTr (Han) bersama Ketua Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0833 Cabang IV Brawijaya Ny dr Ustari Ferdian Primadhona didampingi Pasiintel Kodim 0833 Kapten Arm Hadi Supratikno, Pasiter Kodim 0833 Letda Inf Arif S beserta pengurus yayasan ikut memantau pelaksanaan vaksinasi untuk pelajar SD ini.

Komandan Kodim 0833/Kota Malang menyampaikan bahwa vaksinasi ini bertujuan untuk meningkatkan herd immunity bagi para pelajar, khususnya pelajar yang berada di naungan Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0833 Cabang IV Brawijaya.

Dia mengatakan, pelaksanaan serbuan vaksinasi untuk pelajar ini merupakan vaksin tahap kedua dengan jenis vaksin sinovac.

“Selesai vaksinasi, kami beri pengarahan kepada para pelajar untuk tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes),” jelasnya.

Sementara Ketua Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0833 Cabang IV Brawijaya Ny dr Ustari Ferdian Primadhona menyampaikan kegiatan serbuan vaksinasi untuk pelajar ini merupakan instruksi Presiden RI.

Sebelumnya Presiden Jokowi sudah meminta ada percepatan program vaksinasi kepada seluruh warga Indonesia.

Karena itu, Yayasan Kartika Jaya Koordinator Kodim 0833 Cabang IV Brawijaya mendorong serbuan vaksinasi ini, dengan sasaran, siswa-siswi SD Kartika IV-6 dan IV-7 Malang.

Total ada sebanyak 134 anak yang tervaksin dalam pelaksanaan serbuan kali ini.

Terdiri dari SD Kartika IV-6 49 anak, SD Kartika IV-7 85 anak dan vaksinasi di berjalan dengan prokes ketat.

Sedangkan Kepala Sekolah SD Kartika IV-7 Mega Supeno MPd mengatakan, pelaksanaan vaksinasi tetap melaksanakan prokes ketat.

“Para siswa yang datang wajib mencuci tangan terlebih dahulu dan menjalani pengukuran suhu tubuh,” tutupnya.(yds)d