Mengenal HWDI Melalui CAHAYA, Keterbatasan Individu Dalam Semangat Luar Biasa
Reportasemalang – Kota Malang, Himpunan Wanita Disabilitas Indonesia (HWDI) Malang adalah organisasi Perempuan di bidang advokasi dan pemberdayaan yang pengurus dan anggotanya mayoritas adalah perempuan dengan berbagai ragam Disabilitas (fisik, sensorik, mental, intelektual). Sebagian anggota dari HWDI adalah pelaku usaha dan penggiat UMKM yang dikembangkan secara mandiri sesuai dengan kemampuan dan bakat yang dimiliki masing-masing anggotanya.
“Tujuan dari himpunan wanita yang berdiri pada tahun 2007 ini yaitu untuk merealisasikan hak-hak tentang penyandang disabilitas yang termuat dalam UU No.08 Tahun 2016. Selain itu, HWDI ingin menjadi sarana untuk membantu mewujudkan potensi dari anggota sepenuhnya,” tutur Ibu Siswinarsih selaku Pembina HWDI Cabang Malang.Untuk memperkenalkan kelebihan dan karya dari anggota, HWDI Malang mempersembahkan sebuah Video Company Profile dengan judul “CAHAYA” yang dirilis pada tanggal 30 Mei 2023.
CAHAYA merupakan salah satu judul puisi yang dibuat oleh bu Anita FN Soenardi, Salah satu anggota HWDI Malang yang memiliki bakat dalam menulis buku. Cahaya merupakan sinar terang yang berasal dari suatu tempat, cahaya ini kami gambarkan sebagai para penyandang disabilitas yang selalu bisa bersinar dimanapun mereka berada dengan kemampuannya tanpa adanya suatu halangan. Selain menampilkan dari beberapa bakat anggota HWDI, dalam video Cahaya juga menjelaskan bagaimana HWDI Malang didirikan dan memperkenalkan mengenai pengurus sekaligus kegiatan HWDI Malang. Dalam Video Profile Cahaya, terdapat juru bahasa isyarat yang bisa membantu dan memfasilitasi teman-teman tuli dan wicara untuk menikmati video ini.
“Mengangkasa citra diri sejati, Di ruang gelap ada cahaya ,Di keterbatasan ada ruang harapan ,Terasa nyata digenggam tangan”-Anita FN Soenardi. Mari berkenalan lebih dekat dan Jangan lupa saksikan Video Profile HWDI Malang 2023 : Cahaya di Youtube HWDI Malang.
*) Penulis : Mahayu Larasati (Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi, FISIP UMM)
**) Seluruh isi dalam artikel ini sepenuhnya menjadi tanggungjawab penulis.
***) Reportasiana terbuka untuk khalayak umum sebagai media edukasi masyarakat. Kirimkan artikel kamu dengan maksimal 5000 kata, lengkapi degan foto pribadi, Curriculum Vitae (CV) dan No. Telpon/ WA yang bisa di hubungi. Pengiriman berkas di alamat email : [email protected] atau ke no WA : 0881-0820-79809.